Selasa, 09 April 2013

KORIDOR 3 KALIDERES - PASAR BARU MENGGUNAKAN E-TIKETING MODERN


Mulai senin kemarin, 8 April 2013 dikoridor 3 Transjakarta Busway, mulai diberlakukan sistem eTiketing berbasis Uang Elektronik / kartu Prabayar. setelah sebelumnya koridor 1 Blok M - Kota sudah lebih dulu digunakan.

Jadi bagi pemegang Kartu Prabayar dari ke 5 bank yang bekerjasama dengan UP Transjakarta Busway dapat langsung digunakan tanpa harus antri ke loket lagi untuk beli tiket.

Kita mungkin sangat Familiar dengan Kartu E-Toll Card yang dikeluarkan Bank Mandiri untuk memudahkan kita bertransaksi di Jalan Toll... nah sekarang kartu E-Toll Card juga dapat langsung digunakan di Transjakarta, cara nya cukup mudah jika kartu berisi saldo minimal Rp.3500,- saja kita sudah dapat langsung Taping di Mesin Barrier Transjakarta tanpa harus antri di loket untuk membeli tiket harian / single trip. Jika kita jarang menggunakan E-Toll Card mungkin lebih Familiar lagi dengan Flazz dari BCA yang sangat banyak kita jumpai jika kita sedang di toko-toko terkemuka ataupun hotel-hotel ternama, bahkan saya pernah lihat di Taxi EXPRESS ada logo flazz BCA yang kemungkinan kartu tersebut digunakan untuk membayar taxi tersebut, untuk bank lain karena saya belum pernah menggunakannya jadi belum ada pengalaman,,,

Jadi mulai sekarang untuk yang belum memiliki kartu PRABAYAR ayooooo !!!!!!!!!!!!!!! buruan miliki,,,,,
karena bukan hanya bisa digunakan di busway saja, tetapi beberapa pembayaran yang lainnya juga memudahkan kita dalam bertransaksi.

Negara kita harus sudah sejajar dengan negara-negara maju lainnya, minimalnya dengan negara tetangga yang berdekatan....



Tidak ada komentar:

Posting Komentar