Rabu, 20 Januari 2016

2018, Rute LRT Bogor-Jakarta Ditarget Beroperasi

2018 Rute LRT Bogor Jakarta Ditarget Beroperasi
(ilust/SINDOnews)

BOGOR - Pemkot Bogor terus mematangkan rencana pembangunan stasiun akhir jaringan kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT) di Terminal Baranangsiang Bogor. Saat ini proses pembangunannya sudah dimulai di Cibubur, Jakarta dan akan menyambung ke Bogor.

Dengan demikian, secara tidak langsung Pemkot Bogor memiliki andil besar untuk menyelaraskan rencana pembangunan kembali (revitalisasi) Terminal Baranangsiang yang sudah didesain tiga tahun lalu.

"Karena pembangunan revitalisasi terminal belum terlaksana sementara ada program LRT dari pemerintah pusat, maka kedua proyek harus diselaraskan," ujar Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto usai rapat kordinasi terkait program LRT, di Balai Kota Bogor, Selasa 27 Oktober 2015.

Bima menjelaskan, segera berkoordinasi dengan PT Adhi Karya (pengembang proyek LRT) dan PGI untuk menyelaraskan desain terminal dan stasiun LRT di Baranangsiang yang merupakan ujung dari Jalan Tol Jakarta Bogor Ciawi (Jagorawi).

Pembangunan jaringan LRT sampai di Kota Bogor ditargetkan selesai pada Oktober 2018. Proyek skala nasional ini sudah dimulai dengan pemancangan tiang perdana beberapa bulan lalu.

"Koridor Cibubur-Bogor merupakan satu dari enam jalur LRT yang akan dibangun," katanya. Koridor Cibubur-Bogor sepanjang 30-31 kilometer dengan empat stasiun yakni Cibinong, Sentul Sirkuit, Sentul City, dan Baranangsiang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar